Posts

Showing posts from June, 2013

Membuat Pop-Up Window di Lectora

Image
Terkadang kita menemui kendala ketika akan menampilkan teks dan gambar, dimana kesemua obyek tersebut sama-sama membutuhkan ruang. Jika kita memperkecil teks maka konsekuensinya tulisan akan menjadi sulit dibaca, namun ketika kita memutuskan untuk memperkecil gambar maka detail gambar tidak akan dapat terlihat jelas sehingga gambar hanyalah sebagai obyek komplementer saja. Nah, disini saya mencoba menjelaskan langkah-langkah membuat gambar yang dapat diperbesar melalui fungsi pop-up window yang ada di Lectora.

Mengacak kuis di Lectora

Image
Semuanya ini berawal dari pertanyaan dari Pak Ismuji, guru Matematika dari SMA YPK Bontang, Kaltim. Intinya beliau menemukan masalah ketika ingin mengacak kuis yang sudah dibuat melalui template wizard. Beliau mencermati ketika kuis tersebut dijalankan, selalu ada soal yang tetap (tidak teracak) yaitu soal terakhir pada kuis. Nah, usut punya usut ternyata memang di soal terakhir tersebut ada tombol "Done". Ini yang menjadi biang kerok :) .. Akhirnya setelah sekian lama terjawab sudah, sepele saja... tinggal buang tombol "Done" lalu di customize result-nya. Dan... walah si kuis sudah teracak 100% alias tidak ada yang tertinggal. Mau tutorialnya? ... Silahkan simak tulisan berikut:

Mengatur Gambar dalam Teks di Lectora

Image
Sebenarnya cara ini mudah, namun jika tidak teliti dalam mencermati fungsi yang ada maka anda akan cukup kesulitan dalam menata gambar dalam teks. Berikut tutorialnya: Terlebih dahulu anda harus mempersiapkan sebuah gambar dan tulisan yang cukup banyak dalam text block . Sisipkan semua obyek pada halaman yang sudah anda persiapkan sebelumnya. Kemudian silahkan klik kanan pada text block kemudian pada tab General , contreng opsi Wrap text arround overlapping objects .