Membuat survei online dengan Google Form
Sebernarnya aplikasi ini sudah lama ada dan pernah juga saya gunakan ketika saya ditugaskan untuk memantau UN di Kabupaten Buleleng, Bali melalui form isian online dari BSNP. Dan ketika saya menyampaikan pelatihan yang diselenggarakan oleh INTEL dan PT. TELKOM saya baru tersadar bahwa aplikasi ini sangat memudahkan kita untuk melakukan pendataan secara online dan bahkan dapat digunakan untuk ujian online (tentunya dengan beberapa modifikasi). Dan akhirnya saya diminta untuk menuliskan langkah-langkah membuat formulir online ini.
OK, bapak/ibu sekalian silahkan disimak langkah-langkah berikut
Selesai, formulir pendataan online sudah siap dan dapat diakses via internet dengan perangkat fixed ataupun mobile.
Satu lagi.. hasil pendataan online dapat dilihat di Google Drive berupa file MS Excel. Nama file sama dengan nama form yang Anda buat namun ada tambahan - Responses.
Silahkan mecoba.
- Buka browser internet Anda, sebaiknya gunakan Google Chrome
- Tuliskan pada address bar, alamat: google.com.
- Jika Anda telah memiliki akun di Google dan telah login maka Anda sudah dapat memanfaatkan fasilitas yang ada pada Google.
- Jika belum, saya sarankan Anda untuk membuat akun email Google.
- Jika sudah, maka Anda dapat memulai membuat form online dengan terlebih dahulu mengakses menu Apps Google yang ada di pojok kanan atas.
- lalu pilih Google Drive
- Cari tombol berwarna merah dengan tulisan Create, lalu klik dan pilih menu Form
- Kemudian Anda akan dipersilahkan untuk membuat Judul formulir dan memilik tema (themes)
- Formulir sudah siap untuk diisi dengan pertanyaan, silahkan pilih jenis pertanyaan (multiple choice, jawaban singkat, skala, dll)
- Simpan formulir yang telah lengkap dengan pertanyaan (kolom isian) dengan cara mengklik tombol warna biru bertuliskan Send Form
- Salin alamat url form Anda
- Jika alamat url cukup menyulitkan dan cukup panjang untuk dihafal, buka situs URL Shortener: http://goo.gl
- Paste alamat url Anda yang panjang tadi, kemudian klik tombol biru bertuliskan Shorten URL
- Salin alamat url Anda yang sudah disingkat.
Selesai, formulir pendataan online sudah siap dan dapat diakses via internet dengan perangkat fixed ataupun mobile.
Satu lagi.. hasil pendataan online dapat dilihat di Google Drive berupa file MS Excel. Nama file sama dengan nama form yang Anda buat namun ada tambahan - Responses.
Silahkan mecoba.
Comments